Pengambilan Contoh Pala Tujuan Ekspor ke Hamburg Jerman

Rabu (20/9) UPT. Pengawasan dan Sertifikasi Hasil Pertanian selaku Otoritas Kompeten Keamanan Pangan Daerah (OKKP-D) Provinsi Jawa Timur melakukan kegiatan pengambilan contoh pala di PT. Gorom Kencana, Surabaya. Kegiatan ini merupakan bentuk tindak lanjut permohonan penerbitan Health Certificate yang telah dikirimkan oleh pelaku usaha. Pengambilan contoh tersebut dilakukan oleh petugas pengambil contoh pada 1 lot pala (Nutmeg Shrivels) yang akan diekspor ke Hamburg, Jerman.

Pala yang akan diekspor harus memenuhi persyaratan Uni Eropa (EU) Nomor 2016/24 yang mewajibkan ekspor pala dengan kode HS 0908 11 00 dan 0908 12 00 dari Indonesia dilengkapi dengan Health Certificate. Batas maksimum Aflatoksin pada pala yang ditentukan Eropa yaitu kandungan Aflatoksin B1 maksimal sebesar 5 ppb, Aflatoksin total (B1, B2, G1 dan G2) 10 ppb serta Okratoksin A 15 ppb.

@khofifah.ip
@emildardak
@jatimpemprov
@jatimcettar
@dipertakpjatim
@badanpangannasional

#sampling #pengambilancontohpala #healthcertificate #okkpd #ok

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top